Wednesday, March 23, 2011

Pemeriksaan Pertama

Tanggal 21 Maret 2011 kemarin kita melakukan pemeriksaan pertama. Sebagai suami siaga (hehehe...), gw pun ikut masuk ke dalam nemenin istri. Kejadian berikutnya dah bisa dilihat di posting sebelumnya. Mudah2an proses kehamilan sampai persalinan berjalan dengan lancar dan diridhoi Allah. Aminn...
Semua teman dan kerabat, doakan kami ya !!!

Sebagai informasi aja, istri gw dikasih 3 macam jenis obat/suplemen dari dokter untuk jangka waktu 2 minggu, antara lain :
1.Cygest, fungsinya sebagai obat penguat kandungan.
2.Folavit, fungsinya untuk memberikan asam folat yang sangat diperlukan dalam kehamilan. Asam folat ini biasanya kan ada di susu ibu hamil. Tapi karena istri gw kalo minum susu hamil kena diare, akhirnya ma dokter dikasih asam folat dalam bentuk tablet. Dokter juga menyarankan untuk minum susu UHT, sebagai pengganti susu ibu hamil.
3.Ascardia, fungsinya untuk melancarkan suply makanan ke janin dan mencegah terjadinya pembekuan darah.

Setelah 2 minggu, kita mo kontrol lagi ke dokter. Gw sendiri bertekad akan membawa checklist pertanyaan yang mo diajukan ke dokter.

No comments:

Post a Comment